Sandi Morse Pengertian Dan Juga Penjelasannya (Lengkap)

Sandi Morse – Selain menggunakan huruf, nyatanya orang juga dapat berkomunikasi menggunakan bahasa sandi. Sandi memiliki maksud dan tujuan yang sama saat di gunakan untuk berkomunikasi. Menyampaikan tujuan, memberi tahu maksud tertentu dan sebagainya. Sandi yang di ketahui yang sering di gunakan adalah sandi morse.
Penggunaan sandi morse ini sering terjadi pada saat pramuka. Bagi Anda yang ingin tahu lebih lengkap terkait dengan sandi morse, berikut ini merupakan pemaparan secara lusa mengenai sandi morse.

Contents

Penjelasan Sandi Morse

SANDI MORSE
Sandi morse berbeda dengan sandi yang ada pada umumnya. Bentuk sandi morse sebenarnya lebih mengarah kepada suatu metode. Metode tersebut adalah hasil dari berbagai karakter. Karakter yang di gunakan dalam sandi morse tidak terbatas pada huruf. Karakter angka dan lain-lain. Pada penulisan suatu huruf dalam sandi morse cenderung menggunakan kombinasi antara karakter titik dan garis.
Tetapi juga ada sandi morse yang tidak menggunakan kombinasi lengkap titik dan garis. Tetapi hanya menggunakan kombinasi garis saja atau kombinasi titik saja. Hal tersebut sesuai dengan huruf atau angka yang di representasikan. Bentuk atau hasil dari kombinasi akan menghasilkan suatu karakter sendiri yang berbeda dengan karakter lainnya.
Sandi morse ada bukan tanpa tujuan. Tujuan dari adanya sandi morse ini adalah sebagai suatu alat untuk berkomunikasi. Sandi morse di gunakan saat pihak yang berkomunikasi berada di dua tempat yang berbeda dan tidak memungkinkan untuk berkomunikasi bertatap muka. Bunyi yang di hasilkan dalam sandi morse hanya ada dua bunyi.
Bunyi pendek yang memiliki simbol titi, hingga bunyi panjang dengan simbol garis. Adanya kombinasi dari simbol-simbol tersebut nanti akan membentuk suatu karakter yang dapat di pahami oleh lawan bicara. Tetapi, dengan catatan yang di ajak lawan bicara harus tahu dan paham terkait dengan sandi morse. Karena jika tidak paham, maka ia tidak akan mampu membaca apa yang di sampaikan oleh lawan bicaranya.

Perkembangan pada Sandi Morse

PERKEMBANGAN PADA SANDI MORSE
Sama seperti ilmu pengetahuan, sandi morse juga mengalami banyak perkembangan. Sandi morse tidak muncul begitu saja, tetapi ada yang menciptakan dan mengenalkannya hingga sandi morse menngalami perkemabngan hingga saat ini.
Sandi morse pertama kali di kenalkan oleh seorang seniman yang berasal dari Charlestown yang bernama Finley Breese Morse. Karena yang menciptakan sandi morse memiliki nama akhir morse, maka sandi ini juga di sebut sebagai sandi morse. Ia merupakan anak yang sangat cerdas, hingga ia memiliki pemahaman lebih terkait dengan kelistrikan. Hal tersebut banyak di akui oleh teman sebaya hingga pendidiknya.
Kemudian pada tahun 1832, morse beserta dengan keluarga berada dalam suatu perjalanan pulang ke rumah mereka. Pada saat di perjalanan secara tak sengaja morse mendengar sebuah percakapan terkait dengan telegraf listrik. Morse tertarik untuk menciptakan model telegraf.
Hingga ia berhasil menciptakan suatu model telegraf. Model yang ia ciptakan juga mendapatkan hak paten atas dirinya. Sebelumnya, saat ia mengembangkan telegraf, ia memiliki dua rekan yang membantunya. Morse menciptakan suatu telegraf yang berguna sebagai alat komunikasi. Morse juga mengujinya melalui penulisan surat.
Saat itu Morse menuliskan surat menggunakan telegraf. Telegraf memiliki suatu komponen garis dan titk dan merupakan kombinasi dari keduanya. Sehingga telegraf ini lah yang menjadi cikal bakal dari adanya sandi morse. Karena beberapa hal, sandi morse memiliki pengaruh yang besar.
Bahkan, di seluruh dunia menggunakan sandi morse sebagai standar. Banyak perusahaan besar yang menggunakan sandi morse dalam proses pembangunan jaringannya. Meskipun saat ini, sandi morse hanya di gunakan pada situasi tertentu saja, namun sandi morse tetap menjadi pedoman dalam suatu organisasi penerbangan. Penggunaan sandi morse amat penting karena bisa di jadikan sebagai suatu sinyal darurat.
Kalau dulu sandi morse di gunakan sebagai alat komunikasi, tetapi sekarang sandi morse hanya boleh di gunakan pada saat berada dalam kondisi genting. Bahkan, pemerintah mengatur suatu aturan sanksi atau hukuman untuk setiap orang yang bermain-main dalam menggunakan sandi morse. Dengan kata lain, sandi morse boleh di gunakan saat si pengguna berada dalam keadaan bahaya dan sejenisnya.

Manfaat Adanya Sandi Morse

MANFAAT ADANYA SANDI MORSE


Sandi morse yang populer di seluruh dunia pasti memiliki manfaat. Manfaat tersebut yang menjadikan sandi morse banyak di gunakan di seluruh dunia. Meski telah terlalu lama, namun penggunaan sandi morse ini tetap ada hingga saat ini, bahkan tak mengalami perubahan. Berikut merupakan manfaat dari adanya sandi morse.
Sebagai Sarana untuk Komunikasi
Pada zaman dahulu sandi morse di ciptakan karena banyak orang yang mengeluh jika harus melakukan komunikasi jarak jauh. Sehingga dengan adanya sandi morse, orang bisa menggunakan untuk komunikasi jarak jauh. Tetapi yang di maksud dengan komunikasi jarak jauh pada zaman dahulu berbeda dengan zaman saat ini.
Apabila zaman dahulu sando morse benar-benar untuk saran akomunikasi. Hal tersebut artinya, sandi morse dapat di lakuakn kapann saja dan di mana saja sesuai orang yang ingin melakukan komunikasi.
Namun saat ini, sandi morse hanya bisa di gunakan untuk keadaan darurat. Sehingga jika ada yang menggunakan hanya untuk bermain-main sehingga menimbulkan kekacauan, maka akan di kenakan sanksi. Meskipun demikian, hal ini membuktikan bahwa sandi morse di gunakan dan tetap eksis hingga saat ini.

Sebagai Penyampaian Pesan

Suatu pesan yang sistem penyampaiannya tidak biasa atau tidak sama seperti pesan pada umumnya. Hal tersebut menandakan bahwa itu merupakan suatu pesan rahasia. Pesan rahasia akan di tuliskan dalam bentuk sandi morse. Penggunaan sandi morse dalam upaya penyampaian pesan merupakan suatu kesepakatan yang telah di lakukan oleh kedua belah pihak.
Sehingga meskipun menggunakan sandi morse, tetapi maksud dari pesan hanya di mengerti oleh pihak yang bersangkutan. Umumnya penggunaan sanndi morse sebagai pesan rahasia di gunakan oleh bada inteligen negara.
Di gunakan dalam Suatu Telegraf
Hal ini adalah hal yang sudah pasti. Karena sandi morse memang memiliki peran yang sangat penting dalam suatu perkembangan dari telegraf. Hal itu membuat sandi morse tetap di gunakan hingga saat ini.

Di gunakan pada Saat Pramuka

Kegiatan pramuka merupakan kegiatan yang asyik. Karena dalam pramuka pasti terdapat suatu kode tertentu yang harus di pecahkan. Sama halnya dengan sandi morse. Dalam dunia pramuka mempelajari sandi morse merupakan hal yang penting dan di wajibkan. Karena di gunakan sebagai sarana berkomunikasi.
Sehingga saat melakukan pemanggilan terhadap anggota kelompok, atau pemberian ultimatum untuk berkumpul, dapat menggunakan sandi morse. Sando morse hanya akan di pahami oleh orang-orang yang telah bersepakat menggunakannya sebagai alat komunikasi.

Sistem Penggunaan Sandi Morse

PENGGUNAAN SANDI MORSE


Sandi morse ini memiliki banyak metode yang bisa di gunakan untuk proses penyampaiannya. Berikut ini merupakan metode yang dapat di gunakan untuk menyampaikan suatu pesan dengan menggunakan sandi morse.

Menggunakan Peluit

Penggunaan peluit ini yang paling sering di gunakan. Hal tersebut karena dengan menggunakan suara dari peluit dinilai sandi morse lebih mudah untuk di pahami atau di mengerti. Sehingga sandi morse yang terdiri dari titik dan garis dapat di tunjukkan melalui suara dalam peluit.
Pada sandi morse yang menggunakan titik, maka peluit dapat di tiup dengan pendek. Pendek dalam durasi 1 detik. Kemudian jika panjang, maka menggunakan durasi 3 detik. Kemudian jarak antar titik dan garis terdapat suatu aturan.
Jika jarak terjadi antar kata, maka jaraknya sepanjang 1 detik. Tetapi jika jarak terjadi antar kalimat, maka jaraknya sepanjang 3 detik. Sehingga sandi morse yang di gunakan menggunakan peluit, lebih mudah untuk di terjemahkan dan di pahami.

Menggunakan Bentuk Tulisan

Apabila sandi morse di tuangkan dalam bentuk tulisan, maka penulisannya seperti biasa. Dengan menggunakan dua komponen saja, yaitu titik dan garis. Antar kata yang di tuangkan dalam sandi morse akan di pisahkan melalui garis miring.
Tetapi penggunaan garis miring sebagai pemisah ini dapat di sesuaikan. Sehingga apabila di komunikan tidak ingin menggunakan garis miring sebagai pemisah juga tidak masalah. Karena tidak terdapat suatu aturan tertentu terkait dengan garis miring ini. Sehingga penggunaanya bebas.

Menggunakan Bentuk gerakan

Kemudian gerakan juga bisa di gunakan sebagai alat komunikasi dengan menggunakan sandi morse. Gerakan ini juga termasuk ke dalam alat komunikasi sandi morse yang sering di gunakan. Gerakan tidak terbatas dengan gerakan tubuh saja, tetapi gerakan bendera juga kepulan asap termasuk di dalamnya.

Menggunakan Cahaya

Cahaya juga merupakan alat komunikasi yang di gunakan untuk menyampaikan pesan dengan menggunakan sandi morse. Cahaya bisa berupa cahaya lampu, cahaya api dna juga cahaya senter. Penggunaan dengan cahay dapat berupa kedipan cahaya tersebut. Jika menunjukkan titik, maka cahaya dapat di kedipkan sebanyak 3 kali. Kemudian jika inngin menunjukkan simbol garis, maka dapat menggunakan kedipan cahaya sebanyak 6 kali.
Menggunakan Suatu Denyut Listrik
Denyut listrik yang di maksud dalam penggunaan sandi morse adalah kabel telegraf. Sehingga menggunakan denyut listrik dari kabel telegraf dalam menyampaikan komunikasi dalam bentuk sandi morse.

Menggunakan Cermin

Penggunaan cermin ini memerlukan bantuan sinar matahari. Cahaya yang di pantulkan dalam cermin pada waktu singkat menunjukkan suatu titik. Kemudian jika chaya yang di munculkan dalam waktu yang lama, maka dapat menunjukkan suatu garis.

Menggunakan Tumpukan Batu atau Rumput

Selain itu, rumput dan batu dapat pula di gunakan untuk menyampaikan suatu pesan yang di dalamnya berisi sandi morse.

Huruf dalam Sandi Morse

 Huruf dalam Sandi Morse
Berikut ini merupakan huruf yang di sampaikan dalam bentuk sandi morse berikut ini. Huruf dalam sandi morse hanya terdiri dari dua kombinasi yaitu, kombinasi titik dan juga kombinasi garis. Berikut sandi morse lebih jelasnya.
Huruf A menggunakan simbol morse berupa .-
Huruf B menggunakan simbol morse berupa -…
Huruf C menggunakan simbol morse berupa -.-.
Huruf D menggunakan simbol morse berupa -…
Huruf E menggunakan simbol morse berupa .
Huruf F menggunakan simbol morse berupa ..-.
Huruf G menggunakan simbol morse berupa -.
Huruf H menggunakan simbol morse berupa ….
Huruf I menggunakan simbol morse berupa ..
Huruf J menggunakan simbol morse berupa .–
Huruf K menggunakan simbol morse berupa -.-
Huruf L menggunakan simbol morse berupa .-..
Huruf M menggunakan simbol morse berupa —
Huruf N menggunakan simbol morse berupa -.
Huruf O menggunakan simbol morse berupa —
Huruf P menggunakan simbol morse berupa .-..
Huruf Q menggunakan simbol morse berupa -.-
Huruf R menggunakan simbol morse berupa .-.
Huruf S menggunakan simbol morse berupa …
Huruf T menggunakan simbol morse berupa –
Huruf U menggunakan simbol morse berupa ..-
Huruf V menggunakan simbol morse berupa …-
Huruf W menggunakan simbol morse berupa .-
Huruf X menggunakan simbol morse berupa -..-
Huruf Y menggunakan simbol morse berupa -.-
Huruf Z menggunakan simbol morse berupa -..
Kemudian sandi morse selain di gunakan untuk huruf, juga dapat digunakan sebagai tanda baca seperti berikut ini.
Tanda baca titik sandi morse nya menggunakan .-.-.-
Tanda baca koma sandi morse nya menggunakan -..-
Tanda baca strip sandi morse nya menggunakan -….-
Kemudian selain tanda baca dan huruf, sandi morse juga di gunakan dalam bentuk angka sebagai berikut ini.
Angka 1 menggunakan simbol morse berupa .—
Angka 2 menggunakan simbol morse berupa ..—
Angka 3 menggunakan simbol morse berupa …–
Angka 4 menggunakan simbol morse berupa …–
Angka 5 menggunakan simbol morse berupa . . . ..
Angka 6 menggunakan simbol morse berupa -….
Angka 7 menggunakan simbol morse berupa -…
Angka 8 menggunakan simbol morse berupa —..
Angka 9 menggunakan simbol morse berupa — -.
Angka 0 menggunakan simbol morse berupa — –

Turunan dari Sandi Morse

Setiap angka dan huruf serta tanda baca memiliki bentuk sandi yang berbeda, sehingga saat proses menghafal pun juga sangat sulit. Tetapi, hal tersebut bukan berarti Anda tidak bisa menghafal sandi morse. Berikut ini merupakan beberapa metode yang dapat di gunakan untuk menghafalkan sandi morse.

Metode Koch

Metode ini sering di gunakan dalam upaya untuk menghafalkan sandi morse. Sistem yang di gunakan adalah sistem gradual. Proses hafalannya yaitu mengulangi dua huruf yang dapat menunjukkan suatu interval. Huruf yang sering di gunakan adalah E dan T.
Dua huruf ini di gunakan sebagai sistem menghafal. Sedikit demi sedikit secara bertahap, huruf dari kode morse dapat di tambahkan. Hingga menjadi suatu kebiasaan yang nantinya akan mudah dalam menghafalkan sandi morse.

Metode Subtitusi

Dalam dunia pramuka, metode inilah yang sering di gunakan sebagai metode dalam menghafalkan sandi morse. Prosesnya yaitu membuat padanan kata. Garis dalam sando morse dilambangkan dengan huruf O. Sedangkan huruf vokal selain O di gunakan untuk kode dari titik. Seperti berikut ini,
Huruf A menggunakan Ano karena simbol morse berupa .-
Huruf B menggunakan Bonaparte karena simbol morse berupa -…
Huruf C menggunakan Coba-coba karena simbol morse berupa -.-.
Huruf D menggunakan Dominan karena simbol morse berupa -…
Huruf E menggunakan Egg karena simbol morse berupa .
Huruf F menggunakan Father Joe karena simbol morse berupa ..-.
Huruf G menggunakan Golongan karena simbol morse berupa -.
Huruf H menggunakan Himalaya karena simbol morse berupa ….
Huruf I menggunakan Islam karena simbol morse berupa ..
Huruf J menggunakan Jago Loro karena simbol morse berupa .—
Huruf K menggunakan Komando karena simbol morse berupa -.-
Huruf L menggunakan Lemonade karena simbol morse berupa .-..
Huruf M menggunakan Motor karena simbol morse berupa —
Huruf N menggunakan Notes karena simbol morse berupa -.
Huruf O menggunakan Omoto karenasimbol morse berupa —
Huruf P menggunakan Pertolongan karena simbol morse berupa .-..
Huruf Q menggunakan Qomokaro karena simbol morse berupa -.-
Huruf R menggunakan Rasove karena simbol morse berupa .-.
Huruf S menggunakan Sahara karena simbol morse berupa …
Huruf T menggunakan Ton karena simbol morse berupa –
Huruf U menggunakan Unesco karena simbol morse berupa ..-
Huruf V menggunakan Versikaro karena simbol morse berupa …-
Huruf W menggunakan Winoto karena simbol morse berupa .-
Huruf X menggunakan Xosendero karena simbol morse berupa -..-
Huruf Y menggunakan Yosimoto karena simbol morse berupa -.-
Huruf Z menggunakan Zoroaster karena simbol morse berupa -..

Metode Pengelompokan

Selain kedua metode tersebut, masih ada metode pengelompokan. Metode ini menggunakann sistem berkebalikan. Sehingga huruf yang di kelompokkan adalah huruf yang memiliki kode morse sebaliknya. Agar lebih jelasnya, berikut ini merupakan contohnya.
S yang memiliki kode morse … berkebalikan dengan O yang memiliki kode morse —
I yang memiliki kode morse .. berkebalikan dengan M yang memiliki kode morse —
E yang memiliki kode morse . berkebalikan dengan T yang memiliki kode morse –
H yang memiliki kode morse …. berkebalikan dengan KH yang memiliki kode morse —-
K yang memiliki kode morse -.- berkebalikan dengan R yang memiliki kode morse .-.
X yang memiliki kode morse -..- berkebalikan dengan P yang memiliki kode morse .–.
Dan masih banyak lagi huruf yang memiliki kode morse berlawanan.

Turunan dari Sandi Morse

Sandi morse memiliki turunan dalam bentuk sandi lainnya. Sehinngga Anda akan menemukan banyak sandi yang awalnya merupakan sandi morse. Simak beberapa sandi di bawah ini yang ternyata merupakan hasil turunan yang berkembang dari sandi morse

Sandi Rumput

Bentuknya yang menyerupai rumput. Sandi rumput telah populer karena juga merupakan materi pelajaran dari pramuka. Sama saja seperti sandi morse. Hanya perbedaan terletak dari penulisannya. Sandi rumput, penulisannya menggunakan rumput. Untuk menunjukkan suatu titik, maka menggunakan rumput yang pendek. Sedangkan untuk menggunakan suatu garis maka rumput yang dipakai adalah yang panjang.

Sandi Kimia

Sandi ini seperti namanya yaitu menggunakan senyawa kimia dalam penulisannya. Huruf yang di gunakan untuk merepresentasi kan sandi ini berupa O H S A N.

Sandi Plus

Sandi morse dalam bentuk ini hanya menggunakan dua simmbul yaitu sumbul puls dan simbol pagar. Plus menunjukkan suatu titik, sedangkan pagar menunjukkan suatu garis.

Sandi Akar

Sandi akar memiliki kemiripan dari sandi rumput. Perbedaan terletak dari bentuknya saja. Sandi rumput memanjang ke atas sedangkan sandi akar memanjang ke bawah.
Cara Hafalan Super Cepat Sandi Morse

Melalui Rekaman

Rekaman dari sandi morse merupakan salah satu cara yang ampuh agar Anda dapat menghafal dengan cepat. Rekaman tersebut menunjukkan suatu titik yang di sebutkan dengan dit dan garis yang di sebutkan dengan dash.
Mendengarkan rekaman hingga menjadi kebiasaan adalah cara yang bisa membuat Anda lebih cepat hafal dan faham terkait dengan sandi morse. Bahkan, aplikasi rekaman jenis ini telah banyak di sediakan di google play store sehingga dapat di lakukan instalasi via android.

Penggunaan Asosiasi

Gunakan suatu asosiasi kata yang memiliki sedikit kemiripan dengan sandi morse. Nantinya kata tersebut dapat mempermudah Anda mengingat. Gunakan kata yang memiliki penyebutan singkat namun mudah di ingat. Misalkan menggunakan kata dit untuk titi dan dah untuk garis atau yang lainnya.

Itulah uraian secara lengkap terkait dengan sandi morse yang dapat Anda pelajari. Menghafal sandi morse merupakan salah satu cara untuk menambah wawasan Anda. Selain itu, sandi morse dapat di gunakan jika berada dalam keadaan genting. Meskipun telah di pelajari di sekolah, tetapi jika tidak di ulang-ulang maka Anda juga tetap merasa kesulitan.

Sandi Morse Pengertian Dan Juga Penjelasannya (Lengkap)

Tinggalkan komentar