24 Kata-Kata Mutiara Yang Unik

Kata-Kata Mutiara – Hidup memang tidak mudah, ada kalanya ada saat senang, sedih dan bahagia yang semuanya merupakan ekspresi emosional dari seorang manusia. Dan untuk melalui itu semua perlu ada dorongan dari orang lain agar dapat bangkit dan lebih semangat untuk menjalani hidup.

Bentuk dukungan yang paling sederhana dan mampu dilakukan oleh semua manusia adalah dengan memberi untaian kata-kata indah sarat akan makna yang biasanya disebut dengan kata-kata mutiara. Kata-kata mutiara sendiri adalah gabungan kata yang dicetuskan oleh seseorang dengan tujuan untuk menumbuhkan motivasi(semangat) pada lawan bicaranya.

Ada banyak sekali kata-kata mutiara yang sangat terkenal dan populer baik itu yang menyangkut kehidupan sehari-hari, islami, cinta atau bahkan yang paling banyak digemari saat ini adalah kat-kata mutiara lucu dan kekinian. Berikut ini akan kami ulas kumpulan kata-kata mutiara populer dengan berbagai jenis khusus untuk Anda.

Contents

Kata-Kata Mutiara Islami

KATA KATA MUTIARA ISLAMI

Kata-kata mutiara Islam yang banyak dikenal sangatlah banyak. kata-kata mutiara tersebut merupakan perkataan yang indah dari seorang ulama , pakar Islam , perawi hadist bahkan sabda Nabi Muhammad Saw. Kata-kata tersebut dapat dipraktekkan dalam keseharian dan sarat akan makna yang sangat dalam , sehingga siapapun yang membacanya akan terasa sejuk di hati , merasa tenang tentram dan lebih termotivasi.

Nabi Muhammad SAW

NABI MUHAMMAD SAW

Sabda-sabda Nabi Muhammad SAW, yang dibukukan dikenal dengan sebutan hadist, hadist tersebut adalah semua perkataan yang dicapkan oleh rosul dan dapat dicontoh oleh pengikutnya. Salah satu sabda beliau berikut ini adalah tentang  anjuran untuk mengandalikan diri yaitu

“Melawan diri sendiri adalah jihad yang paling hebat.  Karena di dalam jiwa ada sifat-sifat kurang terpuji yang harus diperangi.”

Inti dari perkataan tersebut adalah, kita sebagai manusia yang dianugerahi dengan hawa nafsu harus bisa memberi kontrol dan batasan pada diri sendiri, tujuannya adalah agar bisa terhindar dari hal-hal buruk yang bisa timbul akibat dorongan hawa nafsu.

Abu-Bakar As-Siddique

ABU BAKAR AS SIDDIQUE

Salah satu dari 4  Khulafaur rasyidin atau para khalifah setelah nabi berpulang ini adalah seorang yang pintar dan bijak . salah satu perkataan beliau yang mampu membuat termotivasi dan layak disebut sebagai kata-kata mutiara adalah:

“Bersabar merupakan perkara yang tidak mudah. Tapi lebih buruk lagi jika melupakan pahala yang akan di dapat dari sebuah kesabaran.”

Makna dari kalimat diatas adalah, ada hikmah yang didapat seseorang jika mau bersabar salah satunya adalah mendapat pahala. Bersabar memang perkara yang sulit tapi jika mampu menjalankannya manfaat yang akan diperoleh sangat banyak  dan orang yang tidak mau bersabar pasti akan mendapat kerugian.

Gusdur

GUSDUR

Beliau adah salah satu ulama yang humoris dan jenius serta mampu membuat semua  yang berhadapan dengan beliau merasa kagum dengan karismanya beliau ini juga kita kenal sebagai presiden RI ke 3. Ada banyak pesan-pesan beliau yang sangat bagus untuk dipraktekkan dalam kehidupan sehari-hari salah satu diantaranya adalah:

“Tidak ada batasan dalam sebuah kesabaran. Jika masih ada batas artinya tidak sabaran”

Makna yang terkandung dalam kalimat diatas adalah, orang yang mengaku sabar dalam menghadapi sesuatu tapi masih mengeluh berarti orang tersebut tidak benar-benar menjalankan kesabaran dengan sungguh-sungguh.

Ibnu Ibn-ul-Qayyim

IBNU IBN UL QAYYIM

Beliau adalah salah satu ulama Fiqh dan cendekiawan muslim pada abad ke 13 yang sangat masyhur dan berpengaruh. Ulama yang memiliki nama lain Ibnu Al-Jauziyyah ini memiliki karya yang sangat terkenal yaitu Zad al-Ma’dad. Beliau juga merupakan seorang ahli hadist dan pendakwah yang kata-katanya sangat indah dan sejuk di hati.

Salah satu dari perkataan beliau yaitu “ sebuah kebaikan tanpa ada ketulusan . Dapat diibaratkan seperti memanggul air yang kotor. Hanya mendapat berat namun tidak bermanfaat ”

Makna dari kalimat tersebut adalah arti penting dari sebuah ketulusan. Pada intinya segala sesuatu yang tidak dilakukan dengan tulus pasti tidak akan berujung baik. Begitupun apabila kita berbuat suatu  kebaikan kepada orang lain tanpa adanya ketulusan maka hal itu merupakan hal yang tergolong sia-sia karena tidak ada manfaat dan pahalanya.

Syech Hamza Yusuf

SYECH HAMZA YUSUF

Salah satu dari kata-kata beliau yaitu :

”Hancurnya sebuah hati adalah hal yang tidak buruk. Karena Dengan hati yang tidak lagi utuh, maka sinar ilahi akan masuk dengan mudah.”

Melalui kalimat tersebut kita diajarkan untuk tidak terputuk ketika mengalami patah hati, kecewa dan lain – lain. Karena bisa jadi kedua hal tersebut adalah salah satu teguran dari Allah untuk lebih mendekat lagi kepada-Nya. Banyak disebutkan di dalam al-qur’an bahwa Allah itu maha pemurah, bisa jadi rasa kecewa dan patah hati yang diciptakan akan diganti dengan yang lebih baik. Dan juga merupakan bukti bahwa Allah melimpahkan kasih sayangnya kepada kita dengan jalan  mematahkan hati atau dibuat kecewa agar keputusan yang diambil tidak menjerumuskan dan berakibat fatal.

Imam Hasan Al –Bashri

IMAM HASAN AL –BASHRI

Ulama yang penuh dengan kharisma dan kesalehan Imam Hasan Al-Bashri adalah seorang yang sangat disegani oleh murid-muridnya, karena beliau selalu menitipkan pesan yang bisa membuat kehidupan menjadi damai dan tentram. Salah satu pesan beliau adalah:

“Jangan pernah ragu untuk berbuat baik, karena kebaikan yang bernilai kecilpun dapat menjadi jalan yang bisa menambah kemudahan menuju surga”

Makna dari perkataan diatas adalah, kita harus senantiasa berbuat baik. Karena dengan melakukan kebaikan akan mendapat pahala yang tidak disangka-sangka. Salah satunya adalah menambah catatan amal baik yang nantinya akan menambah berat timbangan amal di kehidupan akhirat. Selain itu, dengan berbuat baik maka kehidupan sosial akan terasa mudah karena dikelilingi oleh aura positif dari kebaikan yang dilakukan.

Kata-kata Mutiara Lucu

Selain kata-kata yang dapat membangkitkan semangat. Seseorang juga perlu kata-kata yang lucu namun sarat akan makna yang baik untuk sekedar menghilangkan penat dan membuat hati menjadi riang .

Cak Lontong

CAK LONTONG

Comedian yang cukup populer ini memang terkenal dengan gaya melawaknya yang sangat unik tapi berbobot dan tak jarang pula membuat orang untuk berpikir keras namun  akhirnya tertawa lepas setelah mengetahui makna dari ungkapannnya. Perkatan dari beliau yang cukup fenomenal yaitu:

“Orang yang sok tau tidak menarik menurut saya, karena orang yang sok tau biasanya banyak bicara tapi tidak memahami.Untuk itu diam adalah hal yang paling baik , agar tidak merasa benci terhadap diri sendiri.”

Hal yang bisa ditangkap dari perkataan diatas adalah, apabila berada di dalam suatu forum dan tidak memahami perkataan yang disampaikan di dalamnya, maka diam adalah hal yang dianjurkan. Jangan sampai menjadi orang yang sok tahu namun kenyataannya hanya mengeluarkan perkataan-perkataan asal bunyi yang tidal bermakna dan malah memeprmalukan diri sendiri.

Mitch Hedberg

MITCH HEDBERG

Salah satu quote atau kata-kata lucu yang dibuat oleh beliau adalah “ Tanaman palsu yang aku miliki tidak hidup , walaupun dengan cara aku menyiraminya.“

Makna yang tersirat di dalam kata-kata tersebut adalah kita sebagai makhluk sosial disarankan untuk tampil sesuai dengan diri sendiri (apa adanya)dan mau menonjolkan potensi yang ada pada diri dengan tujuan agar dalam menjalani kehidupan sosial  dapat terlaksana dengan baik.

Emha Ainun Najib

EMHA AINUN NAJIB

Beliau adalah seorang pendakwah dan budayawan yang sangat terkenal di Indonesia banyak dari kata-kata yang beliau ucapkan kemudian diunggah oleh akun-akun informative di media sosial seperti Instagram.

Perkataan beliau yang sangat menarik dan banyak menjadi motivasi untuk kawula muda yaitu “ Tidak dianjurkan untuk meraih sesuatu melebihi batas kemampuan, apalagi sesuatu yang tidak mungkin dibawa ketika sudah dipanggil oleh sang pencipta.”

Di dalam kalimat tersebut kita diajarkan untuk melakukan sesuatu sesuai dengan kadarnya atau tidak berlebihan ,  apalagi dalam mencari harta karena semua bersifat fana dan akan ditinggal ketika  kita sudah dipanggil oleh yang maha kuasa. Kita harus menyadari bahwa pada hakikatnya hidup di dunia itu hanya sementara dan dalam waktu yang terbilang singkat. Alangkah baiknya dalam waktu yang singkat tersebut kita pergunakan untuk mencari bekal kehidupan akhirat dengan jalan memperbanyak amal dan juga ibadah agar nanti terselamatkan dari panasnya api neraka.

Sujiwo Tejo

SUJIWO TEJO

Beliau adalah seniman, penulis dan budayawan yang sangat eksentrik dan menarik. Banyak dari karya-karya yang kemudian ramai-ramai dijadikan salah satu obor untuk membakar semangat para kawula muda masa kini.

Kata-kata yang beliau ucapkan kemudian menjadi populer yaitu “Mengapa selembar tissue menjadi sesuatu yang sangat bermanfaat, hal ini karena perkara cinta bisa saja membuat jatuhnya air mata”

Makna tersirat dari kata-kata ini adalah jika kita siap untuk mengenal cinta maka kita harus siap dengan konsekuensinya yaitu patah hati , kecewa dan gundah gulana atau anak-anak jaman sekarang lebih mengenalnya dengan istilah galau. Karena seperti menjalani kehidupan, hubungan percintaan juga ada pasang surutnya . jadi jika Anda siap untuk jatuh cinta dan mencinta siapkanlah hati agar nanti jika ada di masa surut dapat tetap bangkit dan semangat.

William Lyon Phelps

WILLIAM LYON PHELPS

Beliau adalah seorang cendekiawan dan actor asal Amerika Serikat yang sangat populer di masanya, beliau ini kerap membuat ungkapan yang bisa membuat seseorang yang membacanya akan menjadi lebih bersemangat dan timbul optimisme dalam diri orang tersebut.

Salah satu kata-kata beliau yang populer yaitu  “Jika kamu tidak mengalami kesuksesan di awal, pelajarilah hal yang bisa didapatkan oleh seorang pecundang.”

Anda dapat  menarik makna dari kata-kata tersebut bahwa orang yang pernah gagal bukan tidak mungkin untuk bisa menjadi sukses, yang harus dilakukan adalah belajar dari kegagalan kemudian memperbaikinya dan mencoba lagi, karena dibalik setiap kegagalan aka nada nilai yang dapat Anda peroleh yang pastinya akan sangat berharga untuk hidup Anda. Karena orang sukses yang sesungguhnya adalah mereka yang mau bekerja keras dan tidak takut untuk jatuh bangun menghadapi segala rintangan yang menghadang.

Warren Buffet

WARREN BUFFET

Beliau adalah investor dan pengusaha sukses asal Amerika Serikat. Beliau dikenal sebagai orang yang penuh semangat dan low profile. Sebelum sukses seperti sekarang Warren Buffet adalah orang yang sangat takut untuk berbicara di depan umum, namun karena tekad yang kuat akhirnya dia mencoba berbagai cara untuk mengatasinya sekarang, kata-kata yang diucapkan oleh beliau sangat diperhatikan bahkan bnyka yang dijadikan sebagai motivasi untuk para pengusaha.

Ungkapan dari beliau yang populer salah satunya yaitu  “Aku telah membeli sebuah pakaian dengan harga yang tidak murah . Tapi ketika pakaian itu kukenakan terlihat biasa saja.”

Kata-kata tersebut mengandung makna tersirat yaitu, seseorang itu tidak hanya dilihat dari apa yang dia kenakan  tapi seseorang itu dilihat dari kepribadian yang ada pada dirinya. Jika berpakaian mahal sekalipun tapi kepribadian kita buruk, maka orang lain tidak akan mau mendekat dan tentunya kakan susah untuk bersosialisasi dan menjalani kehidupan sehari-hari.

Kata- kata Mutiara Tentang Cinta

Kata-kata mutiara tentang cinta adalah ungkapan retoris yang menggambarkan tentang arti cinta. Cinta yang dimaksud disini bukan hanya tentang perasaan antara lawan jenis, namun lebih luas dari itu yaitu tentang kepedulian dan rasa kasih sayang terhadap sesama manusia. Berikut ini adalah ulasan singkat tentang kata mutiara cinta yang diungkapkan oleh tokoh-tokoh terkenal yaitu:

Mahatma Gandhi

MAHATMA GANDHI

Beliau adalah bapak Perdamaian India yang sangat terkenal dan pengusung demonstrasi damai, banyak ungkapan dari beliau yang sangat menarik dan dapat memotivasi salah satunya adalah  “jangan menyakiti diriku tanpa ijin,”

Hal ini mengandung makna bahwa Setiap orang tidak dibenarkan untuk menyakiti sesamanya, baik itu fisik maupun psikisnya. Karena manusia itu adalah makhluk sosial yang saling membutuhkan dan  seharusnya saling menghormati satu sama lainnya. Dan jika merasa telah tersakiti maka bangkitlah, lupakan rasa sakit itu kemudian tetap semangat menghadapi hari esok karena mengingat rasa sakit hanya akan menghambat masa depan.

Ralp Waldo

RALP WALDO

Ungkapan beliau yang terkenal adalah: “Buatlah diri sendiri menjadi berarti, sebelum menjadi seseorang yang berharga untuk orang lain.”

Artinya jika Anda ingin berharga di mata orang lain, maka Anda harus menghargai apa yang ada dalam diri Anda baik itu tentang potensi maupun kelebihan-kelebihan yang menyertainya. Jika Anda sudah sadar dengan potensi diri sendiri, maka  Anda padat menunjukkannya  kepada oranglain.yang nantinya akan menjadikan Anda lebih bernilai.

Roy Croft

ROY CROFT

Beliau adalah penyair berkebangsaan Inggris yang sanagt terkenal. Beliau kerap membuat ungkapan-ungkapan tentang cint yang sangat menyentuh hati dan sangat menarik, salah satu ungkapannya  “Diriku jatuh cinta padamu , tidak mempertanyakan siapa dirimu. Akan tetapi oleh sebab apa aku ketika bersama dengan dirimu.”

Makna  dari kata-kata ini adalah, ketika akan memilih pasangat pasangan kemudian kebingungan.  Maka pilihlah yang bisa membawa energy positif untuk  diri sendiri sehingga dalam menjalani kehidupan lebih optimis, seslain itu pilihlah yang bisa memberi kenyamanan, karena orang yang bisa membuat nyaman biasanya paling pengertian dan mau menerima apa adanya, kemudian jangan lupa untuk memilih orang yang baik agar hidup lebih terasa bermakna.

Kata- kata Mutiara untuk Sahabat

Dalam menjalani kehidupan anda pasti memilki seorang sahabat yang menjadi tempat berbagi cerita baik saat suka maupun duka. Berikut ini kami sajikan beberapa kata mutiara dengan tema sahabat yang bisa Anda praktekkan bersama sahabat dengan tujuan untuk menjadi lebih dekat.

Emilie Autumn

EMILIE AUTUMN

Kata-kata dari beliau yang sangat membuat termotivasi adalah “Mempunyai  orang yang bisa untuk kuperjuangkan bisa memberikan sebuah kekuatan. Memperjuangkan diri sendiri memang sulit, namun jika berjuang untuk orang lain ada berbagai pengorbanan walaupun dengan menghilangkan nyawa.”

Arti dari Kalimat tersebut adalah bahwa seorang sahabat itu dapat diibaratkan sebagai obat, karena jika Anda berada  dalam kondisi terpuruk. Dia  mampu membuat Anda termotivasi dan mendapat energy positif sehingga jalan keluar dari malah akan lebih mudah untuk terpikirkan. Dan jika suatu ketika Anda yang terpuruk, maka sebaliknya jadikanlah mereka sebagai salah satu penyemangat dalam hidup Anda.

Walter Winchell

WALTER WINCHELL

Kata-kata mutiara dari beliau adalah  “Teman sejati itu adalah orang yang  selalu ada bahkan  jika semua isi dunia menjauh kemudian hilang dari sisi Anda.”

Maksud dari perkataan tersebut adalah , seorang teman sejati adalah mereka yang menjalankan perannya dengan hati yang tulus, yaitu yang selalu ada saat kita sedang menghadapi masalah atau saat merasa senang. Serta yang tidak ragu untuk memberi pertolongan saat kita sedang merasa terbebani oleh sesuatu.

Huber H. Humphrey

HUBER H. HUMPHREY

Kata-kata sarat makna yang diucapkan oleh beliau yaitu“ persahabatan adalah Hadiah terbesar dalam hidup, dan hal itu telah berhasil aku miliki.”

Kata-kata ini mengandung makna bahwa memiliki seorang sahabat dapat diibaratkan dengan memilki sesuatu yang sangat berharga dan patut untuk dijaga. Karesna dengan hadirnya seorang sahabat maka hidup kita akan lebih berwarna , dan kita bisa membagi kisah bersama mereka sehingga kehidupan akan terasa lebih bermakna dan bahagia.

Albert Camus

ALBERT CAMUS

Salah satu ungkapan dari Albert camus adalah “Jangan berjalan dibelakang tubuhku , aku tidak ingin menjadi pemimpin . Jangan coba untuk berjalan di depan tubuhku , karena tidak bisa aku menyamakan langkah . Cobalah untuk Berjalan disamping tubuhku dan jadilah seorang kawan untukku.”

Perkataan tersebut memiliki makna yaitu dalam menjalani sebuah persahabatan Anda harus bisa mengerti dan memahami kondisi seorang sahabat. Dan tidak dianjurkan untuk menjadi seperti yang Anda mau jika ada yang tidak sesuai dengan Anda , karena hal itu akan membuat persahabatan menjadi renggang. Sebagai sahabat yang baik, tentunya harus mampu untuk membawa energy positif dengan cara memberi kritik, saran dan masukan yang bisa membangun namun tetap  disampaikan dengan bahasa yang sopan dan halus agar tidak menimbulkan rasa kecewa dalam hati.

Jean De La Bruyere

JEAN DE LA BRUYERE

Kata-kata  dari  beliau yang sangat menarik dan cocok untuk persahabatan adalah  “Dua orang tidak bisa menjadi sahabat  apabila tidak mencoba untuk memberi maaf terhadap kegagalan masing-masing.”

Makna tersirat dari kata-kata tersebut yaitu, sebagai seorang teman  yang baik jika memilki sahabat yang sedang mengalami sebuah kegagalan, dianjurkan untuk memberi motivasi agar tetap semangat dan memberi sugesti  bahwa  akan ada hari esok yang lebih gemilang serta menghibur dia agar kesedihannya menjadi berkurang. Dua hal tersebut memiliki tujuan agar sahabat yang sedang dilanda gelisah akibat kegagalan dapat lebih semanagat untuk melanjutkan hidup dan meraih impian.

Kata –kata Mutiara Bijak

Arnold Scherzengger

ARNOLD SCHERZENGGER

Kata-kata dari beliau yang cukup populer yaitu “Kekuatan tidak muncul dari sebuah kemenangan. Kekuatan adalah yang lahir dari perjuangan. Kekuatan yang sesungguhnya adalah pantang menyerah ketika menghadapi kesulitan.”

Hal itu bermakna bahwa seseorang yang pantang menyerah dalam menghadapi suatu kesulitan maka itulah sebaik-baik kekuatan yang dimiliki oleh seseorang.

Ir. Soekarno

IR. SOEKARNO

Perkataan yang sangat terkenal dari presiden RI pertama ini adalah  “Seseorang yang menginginkan sebuah mutiara, harus memiliki keberanian untuk  terjun di  dalam samudra yang dalam.”

Kata-kata tersebut bermakna bahwa jika kita ingin mendapatkan sesuatu dengan hasil yang baik maka kita harus siap untuk bekerja keras dan berani menerima resiko dari pilihan yang sudah ditetapkan .

Albert Einstein

ALBERT EINSTEIN

Salah satu kata-kata beliau yang terkenal yaitu “Jika Anda belum bisa membuat penjelasan tentang  suatu hal dengan  cara yang sederhana, berarti  Anda tidak begitu memahaminya.”

Maknanya jika benar-benar paham terhadap Sesutu maka Anda bisa menjelaskan dengan Bahasa yang mudah dipahami oleh lawan bicaranya

Kata-kata yang lainnya yaitu “jangan mencoba untuk menjadi seorang  manusia dengan sebuah kesuksesan, namun berusahalah untuk menjadi  manusia yang memiliki sebuah nilai.”

Kata-kata tersebut bermakna bahwa seseorang yang memiliki nilai pada dirinya atau berkepribadian yang baik itu lebih berharga daripada seorang yang berambisi untuk menjadi suskses namun tidak disertai dengan pribadi yang baik.

Kata –kata Mutiara kekinian

Jaman sekrang pasti semua orang pasti suka dengan hal-hal yang memiliki jargon kekinian, termasuk kata-kata mutiara. Berikut ini adalah kata-kata dengan tema kekinian yang sangat pas untuk kehidupan pada saat ini

“Asmara  adalah sesuatu yang tidak bisa terpikirkan dengan akal;  akan tetapi sebuah asmara  merupakan sesuatu yang bisa dirasakan dengan  hati”

Bermakna bahwa cinta itu adalah rasa murni yang muncul dari hati dan bukan karena aspek yang lainnya.

“Cinta pada dirimu laksana menghirup oksigen, yang tidak bisa dihentikan.”

Kata-kata tersebut bermakna bahwa orang yang benar-benar jatuh cinta pasti akan teringat setiap setiap waktu dan selalu ada di dalam pikiran

“Rasa cinta memang terasa indah, akan tetapi keindahan itu tidak selalu  menyimpan  arti”

Maksud dari kata-kata tersebut adalah, rasa cinta  merupakan sesuatu yang membuat hati bahagia . Namun kadang pasang surut dalam hubungan percintaan menjadi sebab hubungan yang dijalani tidak bertahan selamanya.

Itulah tadi beberapa kata-kata mutiara dengan berbagai tema yang bisa Anda pilih dan digunakan untuk kehidupan sehari-hari. Semoga bermanfaat!

24 Kata-Kata Mutiara Yang Unik

 

 

Tinggalkan komentar