12 Contoh Iklan Produk, Display, Jasa, Facebook, Lowongan Kerja, Dll

Seberapa Pentingnya Iklan? Apa Saja Contoh-contoh Iklan? Simak Rangkaian Ulasan Beserta Contohnya!

Kita tentu seringkali menemui iklan di banyak tempat. Tak jarang, akibat iklan terus menerus melihat iklan yang sama dalam kapasitas jumlah yang terbilang cukup sering atau bahkan setiap hari, dari yang awalnya tidak tertarik menjadi tertarik untuk membeli produk dalam iklan. Terlebih apabila di cantumkan sejumlah promo yang tampak menarik.

Seorang ahli bernama Wood mengemukakan pendapatnya mengenai iklan, menurutnya iklan merupakan suatu cara untuk membuat orang lain mengetahui keberadaan produk, mengingatnya dan menerima sugesti untuk memiliki dengan membeli produk tersebut.

Sedangkan menurut Richard Buskirk, iklan merupakan gambaran dari ide dalam suatu produk atau dapat pula berupa layanan yang memiliki sponsor. Sementara itu, menurut William J. Stanton semua pesan yang di sebarluaskan baik itu melalui grup, personal, dalam bentuk lisan atau visual yang memiliki sponsor dan di lakukan dengan terbuka melalui suatu media adalah pengertian dari iklan.

Pengertian iklan jika menurut Wheeler hampir sama dengan Richard Burkirk yakni berupa suatu perwujudan ide dalam bentuk barang atau suatu layanan yang menarik orang lain untuk membeli atau menggunakan layanan tersebut. Jika di tilik dari pengertian-pengertian tersebut maka iklan merupakan bagian yang mendasar atau elemen dengan kadar kepentingan yang sangat tinggi dalam kegiatan berniaga dan di jadikan sebagai pijakan promosi.

Berdasarkan pengertian-pengertian tersebut pula kita dapat memberikan kesimpulan bahwa iklan memiliki tujuan mengenalkan suatu produk atau layanan kepada masyarakat sebagai calon konsumen. Sebagai bentuk promosi tujuan utamanya tentu saja untuk mendapatkan konsumen sebanyak-banyaknya agar mendapatkan keuntungan. Iklan berisi hal-hal yang mampu memberikan daya tarik kepada masyarakat.

Penyebarannya kini lebih banyak di alokasikan ke dunia online. Kita sendiri sudah sering bukan menjumpai iklan. Jika dahulu kita mendapatinya di tepian jalan berupa spanduk-spanduk bergambar dengan paparan penjelasan produk atau melihatnya di televisi dengan gaya iklan yang bermacam-macam, maka saat ini iklan juga bertebaran di dunia internet yang banyak di akses oleh berbagai kalangan mulai dari usia muda, dewasa hingga para orang tua.

Contoh-contoh media periklanan sering kita temui di kehidupan sehari-hari misalnya seperti media cetak berbentuk koran, majalah, brosur, pamflet, spanduk dan lain-lain. Media elektronik seperti televisi dan radio masih jadi andalan untuk mengusung iklan, juga media digital seperti media sosial dan blog.

Contents

Tujuan

Tujuan
www.pahlevi.net

Di awal kita sudah menelusuri pengertian iklan, penting pula untuk mengetahui apa sesungguhnya tujuan dari pemasangan atau penyebaran iklan. Komunikasi masif adalah sarana yang tepat untuk mendatangkan banyak keuntungan, salah satunya yakni dengan iklan menarik.

Maka itu banyak para pengusaha menginvestasikan nilai yang besar untuk mendapatkan iklan yang berkualitas sehingga bisa memaksimalkan fungsi berikut ini:

1. Mengenalkan Produk

Mengenai hal ini sudah beberapa kali mendapatkan penekanan dan iklan mampu memperkenalkan suatu produk kepada para calon konsumen dengan cukup baik. Terlebih jenis-jenis produk baru yang belum memiliki banyak konsumen atau pelanggan tetap.

Suatu perusahaan memerlukan sarana komunikasi untuk menyampaikan pesan-pesan mengenai produk terutama yang terkait dengan keunggulan produk yang ingin di jual. Sehingga masyarakat akan mendapatkan informasi dan membeli sesuai kebutuhan.

Dalam proses pengenalan ini tampilan iklan hendaknya memberikan kesan yang dapat di ingat oleh siapa saja yang melihatnya. Baik itu dari segi nama produk, kalimat atau slogan tertentu, dan keunggulan-keunggulan produk.

2. Menarik Minat

Setelah memperkenalkan produk, hal yang menjadi harapan dari di buatnya iklan adalah untuk menarik minat masyarakat. Penggunaan iklan yang memberikan nilai khusus akan menjadi perhatian dan membuat masyarakat yang melihatnya menjadi teringat. Entah itu iklan produk atau iklan jasa.

Hal yang menjadi sasaran selanjutnya adalah meningkatnya minat masyarakat untuk membeli produk atau menggunakan jasa yang di iklankan. Kontribusi iklan dalam memberikan informasi lengkap berupa nama yang menarik, kualitas dan keunggulannya dalam kemasan iklan yang menarik dan berkesan dapat meningkatkan ketertarikan calon konsumen.

Hal lain yang tidak bisa luput dari sebuah iklan adalah informasi mengenai harga dan penekanan terhadap nama brand tersebut agar mudah di ingat. Semakin sering seseorang melihat suatu iklan yang sama, maka memungkinkan ia dapat merasa tertarik dan pada akhirnya mau membeli produk atau menggunakan jasa secara sukarela karena kebutuhannya.

Sebaliknya, pihak produsen pun tidak boleh mengabaikan unsur kebutuhan masyarakat terkini. Jika di rasa produk sudah tidak relevan perlu di lakukan inovasi untuk menarik minat masyarakat kembali.

4. Memperluas Jaringan Pasar

Sebuah produk atau layanan perlu di kenal baik oleh lingkup pasar. Dengan adanya iklan yang menawarkan berbagai hal menarik maka kemungkinan untuk semakin di kenal dan di terima menjadi semakin besar. Orang-orang akan semakin terbiasa dengan suatu produk baik menemuinya secara langsung beredar di lingkungan pasar maupun melalui iklan.

5. Mengupdate Inovasi

Iklan juga dapat menjadi sarana untuk mengupdate informasi terbaru terkait dengan produk atau layanan yang di berikan. Seperti mengenai perubahan harga barang atau layanan, varian produk, kualitas atau klaim baru, packaging, dan berbagai macam hal lainnya.

Para pengusaha tak ragu menggunakan sebagian besar uang dalam daftar pembukuannya untuk beberapa iklan yang di sebarkan melalui berbagai macam jenis media berupa televisi, internet, atau media cetak.

6. Bersaing

Iklan juga menjadi alat persaingan antar pengusaha bagi produk-produk mereka. Dengan mencantumkan keunggulan-keunggulan suatu produk atau layanan yang lebih di banding iklan lain akan memicu potensi persaingan yang lebih tinggi pula. Pasalnya, produk yang berlainan namun berkaitan pun akan tetap bersaing.

Seperti barang konvensional dan modern yang memiliki fungsi sama akan menampilkan keunggulan masing-masing yang tentu tidak bisa lepas pula dari kekurangan sehingga keputusan akan ada di tangan konsumen untuk memilih mana yang di anggap lebih menguntungkan baginya.

Pengembangan iklan yang intensif menjadi langkah utama dari strategi penjualan. Menarik minat masyarakat dan mendapatkan banyak pelanggan adalah goals dari semua rangkaian pengerjaan iklan.

7. Memiliki Nama yang Kuat

Sebuah produk atau layanan akan di kenal baik itu dari segi kualitas, harga, dan keunggulan-keunggulan lainnya. Ada satu hal yang akan melekat jika citra suatu perusahaan atau produk dan layanan berhasil di bangun secara positif dan menghasilkan respon yang positif pula yakni nama atau brand produk dan layanan tersebut akan
memiliki nama yang kuat di lingkup masyarakat.

Hal itu menyebabkan peluang produk baru menjadi terbatas dan harus memberdayakan inovasi lebih untuk dapat tetap bersaing dan memperoleh keuntungan melalui jumlah pelanggan dan pendapatan.

Apa Sih Manfaat Iklan Bagi Perusahaan?

Apa Sih Manfaat Iklan Bagi Perusahaan?
www.pahlevi.net

Memang seringkali kita mendapati iklan yang sangat mengganggu dan tidak jelas. Namun pada dasarnya setiap iklan memiliki nilainya masing-masing sebagai bentuk komunikasi melalui media. Manfaat iklan yang paling besar tentu akan di dapat oleh pembuat atau penggagasnya yakni perusahaan produk atau layanan itu sendiri.

Sebab iklan di buat untuk menjadi salah satu strategi ampuh yang menghasilkan keuntungan ketika orang-orang berminat dengan membeli atau menggunakan jasa perusahaan. Sedangkan bagi konsumen, peranan iklan adalah sebagai media informasi mengenai produk-produk keseharian yang di butuhkan.

Dengan adanya iklan, masyarakat menjadi tahu bagaimana cara mereka untuk memenuhi kebutuhannya melalui produk-produk yang di promosikan dengan mencantumkan keunggulan dan kualitas yang di inginkan. Dalam hal strategi pemasaran modern, saat ini iklan masih menjadi satu cara yang cukup ampuh untuk menarik perhatian masyarakat.

Tak jarang suatu produk bahkan menjadi terkenal karena konsep iklan yang di usung secara menarik dan mudah di ingat. Lagi-lagi keuntungan perusahaan dapat meningkat karena masyarakat semakin mengenal produknya. Keberhasilan produk terjual pun dapat meningkat seiring dengan meningkatnya pengetahuan masyarakat dan daya tarik mereka terhadap suatu produk.

Bahkan kemungkinan untuk merekomendasikan produk atau layanan yang di percaya pada orang-orang di sekelilingnya bisa di lakukan oleh mereka yang sudah klop dengan suatu produk. Jika sudah di kenal karena satu produk saja, sudah cukup memudahkan untuk mengenalkan produk baru lainnya sehingga pendekatan menjadi lebih lembut dan memperoleh akses yang jauh lebih terarah.

Bila sudah begini biasanya para pengusaha tak ragu memberikan promo-promo yang dapat meyakinkan calon pembeli. Promo di lakukan bukan tanpa dasar, karena mereka pun tetap akan mendapatkan keuntungan meskipun sedang menggelar promo. Penjualan meningkat dan keuntungan berlipat.

Hampir semua orang tertarik dengan sale atau promo. Begitupun mereka bisa mengajak orang lain untuk memanfaatkan promo yang sedang berlangsung. Belum lagi soal harga grosir yang jauh lebih murah dan dapat mempererat hubungan antara produsen dan konsumen.

Biasanya hal ini berlaku bagi mereka yang memiliki usaha-usaha kecil dengan menjual kembali produk harga grosir dengan harga eceran. Hal itu pun sudah mendapatkan keuntungan. Karena perusahaan tidak akan mematok harga grosir di bawah harga produksi yang telah di keluarkan.

Iklan bekerja dengan sangat masif, semakin menarik maka semakin banyak pula pelanggan. Hal itu tentu memperlancar aliran jumlah permintaan barang atau layanan oleh masyarakat. Produksi barang-barang terkini pun menjadi tidak ragu jika telah menggunakan referensi kebutuhan yang tepat dan konsep strategi yang matang.

Respon pasar pun menjadi lebih tinggi dan menghasilkan perputaran hasil yang meringankan inventaris perusahaan, sehingga produksi dapat terus berjalan dan menghasilkan keuntungan yang semakin bertambah. Produksi meningkat dan mengurangi potensi kelebihan barang karena pesanan terus bertambah.

Resiko untuk mengalami kerugian menjadi terminimalisir. Dan ini semua berkat adanya iklan yang mampu menarik minat masyarakat sedemikian rupa. Tak hanya menjadi perhatian masyarakat, seluruh lapisan yang berada dalam perusahaan suatu produk atau layanan pun dapat merasa bangga apabila berhasil membangun citra positif di lingkungan masyarakat.

Efisiensi potensi kerja juga menjalar hingga ke tingkat eksekutif mereka dan perusahaan dapat menjadi semakin solid. Iklan ibarat bahan bakar untuk membuat roda perusahaan terus berjalan. Dalam hal ini mengharapkan agar brand atau produk dan layanan tetap memiliki eksistensi di lingkup pasar dan di kenal luas.

Apa yang Didapat Oleh Para Pengecer?

Apa yang Didapat Oleh Para Pengecer
regional.kompas.com

Sebelumnya sempat di ulas mengenai hubungan perusahaan dan para pemilik usaha-usaha kecil, pemilik warung yang menjual produk secara eceran. Di sini ada kemudahan yang melingkupi hubungan keduanya dimana pengecer akan merasa di untungkan karena membeli dengan harga grosir yang lebih murah dari harga pasaran dan menjualnya dengan harga eceran yang angkanya berada di atas harga beli mereka.

Sehingga sudah jelas dari sanalah mereka mendapatkan keuntungan. Peran para pengecer dalam membaca kebutuhan masyarakat sekitarnya dan menentukan produk apa yang akan di jual menjadi lebih efisien karena informasi yang di perolehnya melalui berbagai macam iklan.

Semakin luas persebaran produk oleh para pengecer akan memberikan dampak positif bagi perusahaan karena bisa mendapatkan banyak keuntungan sekaligus mendapatkan sarana pemasaran yang lebih banyak lagi. Para pengecer pun lebih di untungkan lagi karena mereka tak mengeluarkan sepeser pun untuk membuat iklan produk yang di jajakan.

Dan perusahaan tetap mendapatkan keuntungan dari perputaran hasil penjualan produk. Kebutuhan masyarakat terpenuhi dan penjualan berjalan dengan ekonomis. Proses ini tentu mengurangi penumpukan stok.

Apa yang Diperoleh Konsumen?

Apa yang Diperoleh Konsumen?

Muatan dalam iklan selalu menekankan perihal kualitas dan yang terpenting yakni tentang harga. Spesifikasi produk akan di tampilkan dengan menarik dalam rangkaian kalimat yang membuat orang-orang mengingatnya dengan mudah. Di sinilah para calon konsumen bisa mendapatkan detil informasi.

Tak jarang ada pula iklan yang menonjolkan sisi agar konsumen menjadi penasaran dan tertarik untuk mencoba produk. Dari sebuah percobaan, jika mereka menemukan kualitas yang terbukti maka hal itu memungkinkan potensi konsumen tersebut akan menjadi pelanggan tetap.

Karena, sebagian besar orang tidak semudah itu menemukan kecocokan, dan cenderung menetap pada suatu pilihan apabila sudah merasa cocok dengan dengan suatu pilihan. Iklan akan menunjukkan sejumlah klaim mengenai produk atau layanan.

Bisa saja suatu produk di klaim sebagai yang terbaik dan terjangkau meski pada kenyataannya masih banyak pula produk lain yang lebih terjangkau. Ini hanya soal sugesti dan cara mereka menarik perhatian masyarakat sebagai sasaran konsumen yang ingin di penuhi kebutuhannya tidak hanya urusan komersil semata.

Semakin besar minat masyarakat semakin besar pula angka produksi namun keuntungannya adalah harga yang harus di keluarkan untuk suatu produksi massal menjadi lebih rendah. Hal ini menjadi penyebab mengapa suatu produk bisa memiliki harga yang murah karena produsennya sudah mengantongi trust dari para pelanggannya.

Sehingga mereka tidak ragu untuk memproduksi banyak barang karena pengeluaran akan kembali dalam bentuk keuntungan. Jika harga semakin murah, para konsumen pun merasa di untungkan karena tidak perlu mengeluarkan terlalu banyak biaya untuk memeroleh produk kebutuhan mereka.

Contoh-contoh Iklan yang Sering Kita Jumpai

Contoh-contoh Iklan yang Sering Kita Jumpai
balubu.com

1. Iklan Produk

1. Iklan Produk
thegorbalsla.com

Iklan ini adalah iklan yang sering di temui. Entah itu di media sosial, televisi, media cetak dan sarana lainnya. Biasanya iklan ini mempromosikan suatu produk tertentu dengan mencantumkan keunggulan-keunggulan produk beserta harga dan di lengkapi dengan slogan-slogan menarik.

Iklan ini tentunya menampilkan produk dengan deskripsi singkat yang mampu menggambarkan keutuhan produk. Hal penting yang di sajikan dalam pemaparan produk di antaranya adalah tempat di mana Anda bisa memperoleh produk tersebut. Semakin mudah mendapatkannya biasanya calon konsumen akan lebih tertarik.

Terlebih jika harga yang di tawarkan terjangkau. Contohnya Iklan Sprite dengan slogan “Nyatanya nyegerin”.

2. Iklan Penawaran

2. Iklan Penawaran
moondoggiesmusic

Iklan ini biasa di gunakan untuk menawarkan suatu layanan atau jasa. Di antaranya jasa cathering, agen travel, pengobatan dan lain sebagainya. Iklan penawaran juga dapat berupa iklan penawaran produk seperti ponsel, sepatu, dan produk kebutuhan sehari-hari lainnya.

Biasanya mereka yang menggunakan iklan ini akan mengusung konsep yang menonjolkan keunggulan-keunggulan tertentu yang memberikan kesan mudah dan praktis.

3. Iklan Promosi

3. Iklan Promosi
moondoggiesmusic.com

Iklan yang ketiga ialah iklan promosi yang menampilkan sejumlah promosi tentang suatu instansi bisa perusahaan tertentu atau bahkan perguruan tinggi, lowongan kerja dan lain sebagainya. Iklan ini bisa di jumpai di banyak tempat misalnya media sosial, televisi, koran, atau majalah.

4. Iklan Baris

4. Iklan Baris
www.idpengertian.com

Jika anda rajin membaca koran, iklan jenis ini akan sangat mudah di temui di beberapa halamannya. Iklan baris di usung dalam model yang sangat singkat dan minimalis namun tetap mengutamakan highlight keunggulan produk atau layanan di dalamnya. Iklan ini di tulis dalam sebuah kolom kecil. Contoh yang paling sering di temui adalah iklan penjualan motor dan rumah.

5. Kolom

5. Kolom
salamadian.com

Hampir sama dengan iklan baris, penggunaan iklan kolom adalah bentuk pemanfaatan pada ruang media baik itu media cetak maupun media sosial dan internet dengan menggunakan kolom yang terbatas dan dengan jumlah kalimat minimalis di dalamnya. Isi di dalamnya juga tak jauh berbeda yakni berupa iklan lowongan kerja, penawaran jasa dan lain sebagainya.

6. Barang

6. Barang
karyapemuda.com

Iklan barang sangat marak kita jumpai saat ini. Di media cetak, televisi, media sosial, blog dan berbagai macam media lainnya sudah menyediakan ruang iklan yang sangat luas. Terlebih di zaman yang serba internet dan media sosial ini, kita sering bukan menemukan berbagai jenis barang bertebaran dengan penawaran yang berbeda-beda.

Mulai dari harga rendah kualitas tinggi, harga mahal kualitas branded, mulai dari barang-barang kecil hingga barang-barang seperti mobil, motor, dan jenis-jenis lain. Aplikasi toko online juga sudah menjadi sarana yang cukup matang untuk menjadi media iklan sekaligus platform belanja online yang mudah dan praktis sepaket dengan metode pembayaran yang beragam.

Hampir di semua aplikasi bahkan terselip iklan. Entah itu iklan produk kecantikan, iklan produk kesehatan, bahkan iklan aplikasi lain. Biasanya di sertakan gambar-gambar menarik yang mengandung pesan-pesan tertentu bagi para konsumen.

7. Display

7. Display
thegorbalsla.com

Iklan display banyak bertebaran di media-media online. Peranan iklan ini cukup untuk membelokkan niat pengguna internet yang semula mencari informasi dalam sebuah blog atau platform tertentu hingga mengecek beberapa iklan yang terlihat menarik baik itu berupa produk maupun jasa.

Terlebih apabila barang atau jasa tersebut sedang di cari atau di butuhkan. Bahkan yang bermula dari iseng saja bisa berlanjut dengan tindakan serius untuk membeli produk atau menggunakan jasa yang di ketahui melalui iklan.

8. Di Facebook

8. Di Facebook
www.dedi-hamzah.info

Facebook sudah mengikuti perkembangan kebutuhan iklan dan komersil agar tetap mendapatkan keuntungan. Sehingga kita bisa melihat beberapa iklan selalu tampil dan eksis di media sosial yang satu ini seperti iklan pakaian, smartphone, dan iklan lain.

9. Jasa

9. JASA
www.picswe.com

Iklan jasa bisa di sebar di mana saja, baik itu di televisi, media cetak, media sosial, blog dan media lainnya. Berisi mengenai penawaran jasa dan mencantumkan keuntungan konsumen apabila menggunakan jasa tersebut. Contoh yang saat ini paling sering di temui adalah jasa peminjaman online yang tentu saja kita harus tetap berhati-hati dan selektif.

10. Lowongan Kerja

10. Lowongan Kerja
thegorbalsla.com

Iklan lowongan kerja biasanya menampilkan tentang kebutuhan suatu instansi atau perusahaan terhadap karyawan. Pokok isi dari iklan ini mencakup kualifikasi karyawan yang di butuhkan, serta alamat dan kontak perusahaan.

11. Layanan Masyarakat

11. Layanan Masyarakat
thegorbalsla.com

Iklan ini biasa di gerakkan oleh pemerintah. Namun tak jarang ada pula instansi mandiri yang menginvestasikan pendapatan mereka untuk menampilkan iklan pelayanan masyarakat. Misalnya iklan go green atau hemat listrik.

12. Makanan

12. Makanan
rejekinomplok.net

Iklan makanan adalah yang paling sering kita jumpai, di manapun. Ya, makanan memang merupakan kebutuhan semua orang. Dalam hal ini mulai dari yang pokok hingga makanan variatif hasil inovasi berjajar dengan iklannya masing-masing. Misalnya iklan indomie.

Tinggalkan komentar