6 Contoh Artikel Bahasa Indonesia Menarik, Motivasi, Pendidikan, Populer

contoh artikel bahasa indonesia

Menulis artikel bukanlah hal baru bagi masyarakat. Biasanya di sekolah dasar, masing-masing dari kita telah diperkenalkan dengan artikel dan sudah mencoba untuk membuatnya. Artikel merupakan tulisan yang singkat dan sarat informasi.

Seringkali kebanyakan dari kita terjebak di pemilihan gagasan dan pemilihan diksi yang kurang beragam agar artikel bisa menarik. Maka berikut merupakan contoh artikel bahasa indonesia yang bisa anda jadikan rujukan ketika menulis artikel:

Contents

contoh artikel menarik

contoh artikel menarik
blogsribulancer.com

Fenomena Menikah Muda di Kalangan Selebritis Hollywood

Menikah muda di era ini seringkali dianggap sebagai keputusan yang kurang rasional. Maka dari itu banyak sekali orang yang menghindari untuk melakukan nikah muda. Orang-orang biasanya cenderung akan menunda pernikahan hingga mereka siap dan berada di usia yang dianggap tepat untuk menikah.

Selain itu, menikah muda sering kali juga menarik rumor di masyarakat. Entah apakah dicap hamil duluan atau married by accident, dan lain sebagainya. Padahal menikah muda tidak melulu tentang hal tersebut. Namun nampaknya, hal ini turut di tampik oleh selebriti hollywood.

Mungkin jika anda belum mengetahuinya, baru-baru ini Justin Bieber dan Hailey Baldwin baru saja menikah. Justin Bieber yang baru saja memasuki usia 24 tahun tersebut, menikahi kekasihnya Hailey Baldwin yang juga masih berumur 22 tahun.

Meskipun pernikahan mereka diselenggarakan secara privat, namun berita tersebut telah tersebar dan membuat heboh dunia entertaiment. Pasalnya usia mereka dianggap masih terlalu dini untuk melangsungkan pernikahan. Namun tampaknya keduanya tidak peduli dengan komentar masyarakat lantas tetap menikah meskipun masih di usia yang masih muda.

Kini Hailey Baldwin pun turut mengganti nama belakangnya menjadi Hailey Bieber di akun media sosial instagram miliknya. Tentu saja, fans dari keduanya turut heboh dan memberikan selamat atas pernikahan keduanya. Kemudian, tak hanya Justin dan Hailey, pada awal desember lalu, artis Miley Cyrus dan Liam Hemsworth pun juga menggelar pernikahan.

Meskipun usia mereka tidak semuda Justin dan Hailey, namun bagi budaya barat usia mereka cukup muda. Maka dari itu hal ini juga memicu kehebohan di dunia entertaiment. Setelah berpacaran selama kurang lebih 10 tahun. Miley Cyrus dan Liam Hemsworth memutuskan untuk menikah di kediaman mereka di Malibu.

Meskipun dalam 10 tahun hubungan mereka tidak selalu baik dan sempat kandas di tengah jalan. Namun pada akhirnya keduanya mengikat janji pernikahan. Hubungan keduanya sejak dulu memang selalu jadi sorotan. Sedari awal ketika mereka bertemu di lokasi syuting “The Last Song”, keduanya mengalami cinta lokasi yang akhirnya membuat mereka memutuskan untuk berpacaran dan terus mendapatkan sorot dari media.

Tak hanya pasangan Justin-Hailey dan Miley-Liam saja yang sedang berbahagia. Terdapat pula Priyanka Chopra dan Nick Jonas. Setelah berpacaran dalam waktu singkat, akhirnya keduanya memutuskan untuk menikah. Berbeda dengan pasangan Justin-Hailey dan Miley-Liam yang menggelar pernikahannya secara privat.

Priyanka dan Nick justru menggelar pesta pernikahan mereka secara besar-besaran selama kurang lebih 5 hari 4 malam dengan prosesi India dan internasional. Media barat turut memberitakan pernikahan mereka selama prosesi berlangsung. Nampak keduanya memutuskan untuk menggelar dengan prosesi India karena menghormati budaya dari keluarga Priyanka Chopra yang berasal asli dari India.

Setelah menggelar pernikahan secara India, Priyanka dan Nick pun turut menggelar resepsi dengan adat internasional. Hal ini dikarenakan banyak dari tamu undangan mereka yang berasal dari luar India sehingga membuat mereka menggelar resepsi ala barat.

Dari ketiga pasangan tersebut tentunya kita bisa melihat bahwa pernikahan di usia muda tidak melulu tentang married by accident (MBA), sehingga sebagai anak muda yang sedang ingin melangsungkan pernikahan, anda tidak perlu khawatir. Toh semua itu kembali lagi pada keputusan anda bersama pasangan anda.

contoh artikel populer

contoh artikel populer

Ingin Menjadi Selebgram? Perhatikan hal ini!

Selebgram atau selebritis instagram, merupakan orang yang terkenal di instagram. Biasanya selebgram memiliki lebih dari 10 ribu pengikut di Instagram. Saat ini, menjadi selebgram bukanlah hal yang sulit. Namun ada beberapa hal yang bisa anda lakukan.

  • Cari konten yang sesuai dengan tren

Ketika ingin menjadi selebgram anda bisa mulai untuk melakukan riset kepada selebgram yang sudah terkenal seperti Awkarin. Dari situ, anda bisa mengamati hal-hal apa saja yang menjadi minat follower awkarin. Maka anda bisa menirunya dan mengubahnya sesuai dengan gaya anda.

Selain itu, anda bisa juga mengecek di bagian explore anda, tren apa yang sedang berkembang di masyarakat. Misalkan seperti tren melakukan sayang challenge, maka anda juga bisa turut berpartisipasi dalam melakukan sayang challenge. Namun pastikan bahwa anda memiliki ciri khas dan terlihat menonjol.

Selain melihat konten selebgram lain dan mengikuti tren yang sedang populer, anda juga bisa menciptakan konten anda sendiri. Tonjolkan hal yang menurut anda menarik minat anda. Buat orang lain merasa bahwa hal tersebut juga bisa menarik minat mereka untuk melihat konten anda.

Misalkan saja, anda merupakan orang yang senang mengoleksi tas. Maka anda bisa saja membuat konten tentang tas, mulai dari unboxing tas tersebut, hingga memamerkan koleksi anda. Namun lakukan hal tersebut secara konstan sehingga anda terlihat berbeda dari orang lain.

Setelah melakukan hal tersebut secara konstan, perhatikan apakah followers anda bisa naik secara signifikan atau tidak. Jika tidak mungkin anda harus melakukan riset kembali terhadap apa yang sedang diminati oleh masyarakat.

  • Buat citra positif tentang anda

Citra positif merupakan hal yang sangat penting dalam menjadi selebgram. Nama lain dari selebgram adalah influencer, maka dari itu jangan sampai anda terlihat membuat bad influencer terhadap follower anda. Anda harus merancang citra diri anda sedari awal sehingga anda terkenal sebagai orang yang positif.

Menjaga citra diri dalam popularitas merupakan hal yang sulit. Maka dari itu ketika sudah mulai terkenal anda harus menjaga citra anda sebaik mungkin. Mulai dari ramah dengan orang-orang di sekitar anda, kemudian ramah dengan siapapun yang anda temui.

Jangan sampai anda memperlihatkan perilaku negatif ketika anda sudah terkenal. Saat ini, hal-hal negatif yang dilakukan oleh para selebgram bisa saja tersebar dengan sangat cepat, sehingga anda pun harus berhati-hati dalam berperilaku sehari-hari.

Hindari mengumbar masalah pribadi anda ke media sosial. Jangan sampai anda dianggap sebagai ‘attention whore’. Biarkan masalah pribadi anda tetap tersimpan rapat sehingga orang-orang tidak mengetahui hal tersebut. Jika hal tersebut tersebar, bisa membuat citra anda semakin rusak.

  • Melakukan kolaborasi dengan selebgram lain

Setelah anda terkenal dengan konten anda sendiri, maka tidak ada salahnya jika anda berkolaborasi dengan selebgram lain untuk menarik minat orang-orang. Dengan hal tersebut juga bisa menguntungkan bagi anda. Mengapa? Karena followers dari selebgram tersebut bisa ada kemungkinan untuk memfollow anda juga.

Selain itu, hal ini juga bisa menjadi penyegaran terhadap konten anda. Mengajak orang lain untuk berkolaborasi juga dapat meningkatkan citra anda. Maka dari itu, cobalah untuk mengajak orang lain dalam konten anda.

contoh artikel lingkungan hidup

contoh artikel lingkungan hidup
abdurrazakhasan.blogspot.com

Mulai Gerakan Anti Sedotan Plastik dari Diri Anda

Sedotan plastik atau plastic straw merupakan barang yang dapat kita jumpai sehari-hari. Anda bisa menemukan sedotan plastik dimanapun anda berada, di rumah, di restoran, di pinggir jalan, dan mirisnya kini di perut biota laut.

Ternyata sedotan plastik ini sama halnya dengan plastik lain yang tidak mudah terurai. Kini sedotan plastik pun telah merambah ke biota laut seperti ikan paus dan penyu. Bahkan pada beberapa waktu lalu terdapat bangkai ikan paus yang di dalam perutnya terdapat seberat 6 ton sampah plastik.

Sedotan plastik merupakan hal yang lumrah kita gunakan, namun sedotan merupakan barang yang sekali pakai. Sehingga setelah kita gunakan sekali, sedotan tersebut lantas di buang dan bisa saja berujung di perut binatang kesayangan kita.

Untuk itu, saat ini telah marak gerakan no plastic straw yang di inisiasi oleh para aktivis lingkungan. Kemudian gerakan ini pun telah merambah ke restoran cepat saji seperti Mc Donald, dan KFC. Kini mereka tidak lagi menyediakan sedotan plastik secara sembarangan.

Sebagai manusia, kita baiknya sadar bahwa penggunaan sedotan plastik harus segera dikurangi. Setidaknya hal tersebut bisa membantu untuk mengurangi sampah plastik di dunia. Meskipun dalam taraf kecil, tapi dimulai dari kesadaran diri sendiri, kemudian ajak juga teman maupun keluarga anda untuk berbuat kebaikan.

Kini sedotan yang ramah lingkungan pun telah hadir dan harganya sangat bersahabat di kantong. Misalkan seperti sedotan stainless steel, sedotan ini pun hadir dalam berbagai warna yang bisa anda pilih, sangat unik dan fashionable.

Meskipun tindakan tersebut tergolong aksi kecil yang bisa anda mulai dari diri sendiri, namun tindakan tersebut bisa berarti bagi masa depan. Jangan hanya karena kenikmatan menggunakan sedotan plastik yang tidak berlangsung lama bisa merusak bumi kita selamanya. Maka dari itu, mari kurangi sampah plastik sedari sekarang.

contoh artikel pendidikan

contoh artikel pendidikan

Tips Memilih Jurusan Kuliah

Dunia perguruan tinggi memang selalu menarik untuk di bahas. Saat ini, telah ada ratusan jurusan kuliah yang bisa anda masuki. Tentunya, seringkali ini bisa membuat anda, sebagai calon mahasiswa bingung untuk menentukan pilihan.

Sering kali banyak calon mahasiswa tersesat dalam memilih jurusan. Bahkan beberapa merasa bahwa memilih jurusan tersebut hanya karena ingin terlihat keren dan ikut-ikut teman. Jangan sampai anda terjebak dengan hal yang demikian.

Orang-orang yang biasanya melakukan hal tersebut, lantas tidak akan bertahan dengan jurusannya. Kemudian ia akhirnya memilih menyerah dan beralih ke jurusan yang dianggapnya lebih cocok untuk passionnya. Tentunya hal tersebut sangat merugikan karena secara tidak langsung anda telah membuang waktu 1 tahun untuk melakukan hal yang sia-sia.

Perlu diingat bahwa pekerjaan dan karier kadang tidak melulu tentang jurusan yang anda tempuh ketika masa kuliah. Namun, alangkah baiknya jika anda berkuliah di jurusan yang memang tepat dan sesuai dengan passion anda. Sehingga anda tidak membuang waktu, tenaga, uang, dan pikiran secara percuma. Berikut tips memilih jurusan kuliah:

  • Membuat list jurusan kuliah dan jalur karier

Bagi anda yang masih bingung menentukan akan kuliah apa, maka ada baiknya anda melakukan hal ini. Pertama, tuliskan mata pelajaran apa saja yang anda sukai, lantas tuliskan jurusan yang berhubungan dengan mata pelajaran tersebut. Kemudian anda menuliskan jalur karier yang memungkinkan untuk jurusan yang anda petakan.

  • Gunakan riset dan tren

Setelah anda membuat list jurusan, anda bisa mulai untuk melakukan riset seperti apa jurusan tersebut. Apa yang akan anda hadapi ketika anda memasuki jurusan tersebut. Kemudian anda juga tidak bisa mengabaikan tren, hal ini bisa berhubungan dengan lapangan kerja.

  • Tetap terbuka dengan ide baru

Ketika anda masih melakukan riset, jangan terlalu kukuh dengan jurusan yang akan anda masuki. Sering kali calon mahasiswa baru tidak sadar dengan potensi yang ia miliki sesungguhnya. Maka dari itu, terbuka dengan ide yang kadang di tawarkan oleh kerabat terdekat anda sangat penting.

  • Jangan terpengaruh teman

Memilih jurusan kuliah merupakan hal yang penting. Dengan kuliah di jurusan yang tepat bisa membuat anda lebih dekat dengan cita-cita anda. Maka dari itu, jangan sampai anda memilih jurusan hanya karena terpengaruh oleh tren yang sedang berkembang di antara teman-teman anda.

  • Jangan menyerah pada tekanan orang tua

Hal ini merupakan hal yang paling sering terjadi pada calon mahasiswa baru. Ketika hendak memilih jurusan, biasanya orang tua akan ikut andil turut memilihkan jurusan karena ingin yang terbaik untuk anaknya. Namun sering kali jurusan yang dipilihkan untuk anak tidak sesuai dengan passion anak.

Terkadang di beberapa kasus, orang tua memaksakan anaknya untuk mengikuti jalur kariernya, agar anak bisa meneruskan apa yang telah mereka mulai. Misalkan saja, sang ayah merupakan dokter, maka ayah tersebut akan berharap sang anak menjadi dokter juga. Kemudian, anak juga menjadi dilematis ketika jurusan yang dipilihkan tidak sesuai passion. Sehingga beberapa anak menjadi pemberontak dan beberapa anak menjadi penurut.

Meskipun jurusan yang dipilihkan tidak sesuai. Maka dari itu, ketika anda sudah menetapkan pilihan terhadap jurusan yang anda inginkan alangkah lebih baik jika anda bisa menjelaskan kepada orang tua secara jelas mengapa anda harus kuliah di jurusan tersebut. Terlebih lagi jika orang tua anda tidak setuju dengan jurusan yang akan anda pilih.

Anda bisa memulai dengan pilihan karier yang ditempuh jika anda memilih jurusan tersebut, anda juga bisa menjelaskan bahwa jurusan tersebut sesuai dengan passion anda.  Kemudian anda juga harus meyakinkan orang tua anda bahwa anda akan bertanggung jawab penuh atas jurusan yang anda pilih dan masa depan anda.

  • Renungkan kembali pilihan anda

Setelah anda mendapatkan jurusan yang anda pilih, coba renungkan kembali apakah jurusan tersebut memang passion dan sesuai dengan cita-cita anda. Jangan sampai anda menyesal di kemudian hari.

contoh artikel kesehatan

contoh artikel kesehatan
www.moondoggiesmusic.com

Hindari diet berlebih, Perbanyak Konsumsi Buah Berserat

Saat ini banyak sekali program diet yang bisa membantu anda untuk mengurangi berat badan anda. Diet kadang perlu dilakukan bagi anda yang memiliki mobilitas tinggi, supaya memudahkan anda untuk bergerak secara dinamis.

Memiliki badan yang langsing dan sehat merupakan idaman semua orang. Maka dari itu, banyak orang yang akhirnya mengikuti berbagai program diet agar bisa memiliki badan ideal. Namun, tak semua orang mengikuti program diet sesuai aturan.

Terdapat pula orang-orang yang melakukan “cheating” dengan tidak menjaga pola makan. Padahal jika ingin memiliki badan ideal dan sehat, tentunya harus menjaga pola makan juga. Untuk itu, supaya tak bosan, anda bisa mengkonsumsi berbagai makanan yang berserat sebagai menu diet anda.

Serat merupakan hal penting untuk sistem pencernaan tubuh. Mengkonsumsi makanan yang berserat juga membuat anda mendapatkan kalori yang anda butuhkan beserta tidak cepat lapar. Sehingga anda bisa mengikis lemak-lemak jahat yang berada di tubuh anda.

Selain sayur, terdapat pula buah-buahan yang bisa anda konsumsi untuk memperbanyak makanan berserat. Berikut rekomendasi buah-buah yang memiliki serat tinggi untuk konsumsi diet anda.

  • Apel

Buah ini merupakan buah yang mengandung banyak serat. Selain itu, apel juga memiliki banyak manfaat bagi tubuh anda. Namun ketika mengkonsumsinya lebih baik anda potong-potong terlebih dahulu, ketimbang menemui ada ulat di dalam apel anda. Buah apel juga mengandung banyak vitamin seperti vitamin A, B1, B2, B3, B5, B6, dan vitamin C.

  • Buah Beri

Buah ini memiliki banyak varian, seperti halnya raspberry dan blueberry. Kedua buah tersebut memiliki kadar serat yang tinggi. Kemudian, buah beri juga memiliki rasa asam. Sehingga disarankan anda mencampurnya dengan yogurt maupun es krim. Buah ini juga rendah kalori.

  • Pisang

Buah yang identik dengan warna kuning ini merupakan salah satu sumber serat yang baik bagi anda. Buah ini dapat membantu anda untuk meningkatkan kelancaran pencernaan anda. Selain itu buah ini juga sangat mudah di dapat dan baik untuk meningkatkan energi.

  • Pir

Pir seringkali di konsumsi dalam bentuk mentah. Bisa langsung digigit maupun dipotong-potong. Kandungan serat dan mineral di dalamnya bisa membantu anda untuk melancarkan pencernaan. Selain itu buah ini juga bisa membuat anda cepat kenyang, sangat cocok untuk diet.

  • Alpukat

Alpukat merupakan buah yang banyak digemari masyarakat. Rasanya yang enak dan bisa di mix and match dengan berbagai toping membuat buah ini menjadi primadona. Kemudian buah ini juga memiliki banyak serat, sehingga menyehatkan tubuh. Terlebih lagi buah ini memiliki kandungan vitamin C, vitamin D, dan vitamin B12.

  • contoh artikel ilmiah

Dampak Kecanduan Handphone Terhadap Hidup

Memiliki dunia sendiri yang lebih asik ketimbang dunia nyata memang menyenangkan. Tentunya semua orang pernah mengalami hal ini ketika mereka sedang asyik bermain handphone. Terlebih lagi anak muda milenial jaman sekarang yang tidak bisa lepas dari handphone.

Di era yang serba digital ini semua orang sibuk bermain Hp atau menatap handphone untuk menonton video. Hal tersebut merupakan pemandangan sehari-hari dimanapun, bisa di rumah, kantor, transportasi umum, bahkan ketika di momen yang penting seperti meeting. Kini ponsel sudah seperti dunia yang dipadatkan dalam satu genggaman.

Menurut sebuah studi, orang-orang yang sangat erat dengan ponsel malah sesungguhnya orang yang kurang bahagia. Sehingga mereka mencari kebahagiaan di dunia maya. Lebih lanjut menurut studi yang dilakukan pada 500 siswa dengan range usia 18-22 tahun, para peneliti bisa memahami cara pandang, kehidupan, serta nilai ujian dari para siswa yang kecanduan HP.

Hasil dari penelitian tersebut, ternyata handphone turut meningkatkan rasa khawatir dan cemas terhadap seseorang karena merasakan bahwa memiliki kewajiban untuk berhubungan melalui ponsel secara konstan. Kemudian, obyek penelitian juga merasa cemas karena terus dihubungi melalui media sosial seperti Facebook.

Selain berbagai dampak di atas, penggunaan handphone secara berlebihan juga menimbulkan dampak bagi kesehatan fisik pula. Menurut laman Daily Mail, terdapat berbagai bahaya yang bisa ditimbulkan dari radiasi ponsel. Berikut merupakan bahaya dari radiasi ponsel:

  • Produksi Sperma jadi menurun

Bagi anda kaum pria, sebaiknya menghindari untuk menaruh ponsel dekat dengan tubuh. Terutama pada bagian saku celana dan ikat pinggang. Mengapa? Karena berdasarkan beberapa penelitian, radiasi ponsel dapat menyebabkan turunnya kualitas dan kuantitas sperma. Sehingga menyebabkan sulitnya mendapat keturunan.

  • Terlalu sering bermain handphone tidak baik bagi ibu hamil

Sering berinteraksi dengan ponsel dapat mengakibatkan kandungan terkena radiasi. Kemudian radiasi dari Hp tersebut membawa dampak buruk bagi janin. Berdasarkan studi ilmiah, didapatkan bahwa perkembangan otak janin bisa terganggu oleh radiasi handphone dan menyebabkan Attention Deficit Hyperactivity Disorder (ADHD).

  • Merangsang kanker otak

Sering menempelkan handphone di pelipis saat anda sedang menelpon? Sebaiknya anda kurangi kebiasaan tersebut. Ternyata hal ini bisa memicu timbulnya kanker otak dikarenakan radiasi ponsel dalam jangka waktu lama.

Sebaiknya anda bisa beralih untuk menggunakan fitur loudspeaker atau menggunakan headset agar menghindari radiasi secara langsung. Ponsel yang panas dan terus digunakan mengandung tingkat radiasi tinggi. Sehingga sebaiknya gunakan ponsel anda seperlunya saja.

contoh artikel motivasi

contoh artikel motivasi
akuoke.com

Pentingnya Self Acceptance dalam Hidup

Self acceptance atau penerimaan diri merupakan hal yang sangat penting. Penerimaan diri merupakan cara dimana anda mampu menerima diri anda baik kelebihan maupun kekurangan anda. Hal ini terkait dengan bagaimana anda mencitrakan serta bagaimana anda menerima citra yang anda buat. Seringkali penerimaan diri dilupakan sehingga mempengaruhi kesehatan mental.

Jika anda dapat menerima diri anda, maka rasa kepercayaan diri akan muncul dengan sendirinya. Dengan munculnya rasa percaya diri maka membuat anda dapat tampil maksimal. Aura yang selama ini terpendam bisa memancar dari dalam diri anda. Tak hanya itu, keberanian dan kebahagiaan pun akan menyertai ketika anda bisa tampil percaya diri.

Dengan penerimaan diri, anda bisa menjadi pribadi yang mudah meyakinkan orang lain atau persuasif. Dalam dunia kerja, keahlian untuk persuasif seringkali diperlukan dan dapat menjadi senjata rahasia anda. Maka dari itu, jika anda bisa menerima diri anda, maka ketika anda juga dapat meyakinkan orang lain.

Menerima diri sendiri, artinya mengetahui batas-batas yang dapat melemahkan sekaligus menguatkan anda. Dengan itu, anda juga sadar bahwa setelah anda damai dengan diri anda sendiri, maka anda akan memiliki banyak teman. Anda bisa menjadi pribadi yang lebih supel dan cerita.

Menghadapi krisis adalah hal yang penting, jika anda tidak dapat menerima diri anda sendiri. Maka ketika harus melewati fase krisis dalam hidup, anda akan merasa kesulitan. Namun jika anda sudah berdamai dengan diri sendiri, maka anda bisa dengan mudah melewati krisis hidup anda.

Jika anda sudah menjadi pribadi yang lebih terbuka dan percaya diri, hal ini bisa mendatangkan peluang tersendiri bagi anda. Dalam dunia pribadi maupun profesional, orang yang sudah berdamai dengan dirinya sendiri terlihat mencolok dan lebih menarik. Maka peluang terhadap sesuatu biasanya akan mendatangi anda secara sukarela.

Penerimaan diri sangat penting dilakukan oleh anda untuk anda sendiri. Dengan menerima diri anda, berarti anda telah bisa merelakan segala kekurangan dan kelebihan anda. Sehingga anda bisa hidup lebih tenang dan tidak terlalu ambil pusing dengan omongan orang-orang.

6 Contoh Artikel Bahasa Indonesia Menarik, Motivasi, Pendidikan, Populer

Tinggalkan komentar